NIKMATNYA OLAH RAGA JUDO


olah raga judo, judoka, master jigoro kano
olah raga judo

Nikmatnya olah raga Judo. Bila anda mencari olah raga beladiri yang keras dan enak di badan, maka judo amat saya rekomendasikan. Mungkin anda berpikir kalau olah raga judo hanyalah permainan pegang-pegangan tangan untuk saling membanting. Itu memang benar. Olah raga judo yang dipertandingkan adalah seperti yang anda lihat namun sebenarnya judo itu luas. Tekniknya bukan hanya membanting saja namun juga ada teknik lainnya.
do
Bila anda suka menonont film serial tivi tahun 90 an maka anda akan menjumpai filmnya Pat Morita, manusia cebol yang berperan sebagai polisi detektif. Di situ anda akan melihat betapa efektifnya teknik judo, baik untuk menyerang ataupun bertahan. Judo yang kita kenal sekarang atau yang diperlombakan adalah judo untuk saling membanting namun sebenarnya judo jug ada teknik memukul, menendang, mengunci dan mematahkan serangan maupun mematahkan tulang-tulang lawan selain teknik membanting dan bergulat.

Teknik-teknik tersebut sebenarnya tidak jauh beda dengan beladiri lainnya. Teknik bantingan judo itu lebih luwes karena itu yang diperlombakan. Teknik bantingan judo yang anda lihat di dalam dojo atau tempat latihan akan sangat berbeda dengan teknik bantingan untuk perkelahian. Bedanya adalah kalau sedang berlatih maka jatuhnya diatur sedemukian rupa sehingga partner yang kita banting tidak cedera. Sedang kalau untuk berkelahi maka kita gunakan seefektif mungkinn untuk membuat lawan tulang belulangnya berantakan. Dan saya jamin kalau cuma untuk mematahkan tulang belakang atau  kaki itu sangat mudah.

Beberapa teman yang suka berkelai di jalanan beberapa kali membuktikan bahwa dengan teknik bantingan judo sangatlah efektif dan lawan-lawannya minimal tidak bisa bangkit lagi. Tips praktisnya, bila kita pegang tangan maka tangan yang kita banting. Jika kita pegang kepala maka kepala yang kita banting. Jika kita pegang badan maka badan yang kita banting. Semua bisa terjadi dengan cara melatih kecepatan dan memakai momen yang tepat.

Paling asyik adalah kalau bertemu dengan orang yang emosi dan mendorong kita (bisanya begitu) maka itu adalah sasaran yang paling empuk untuk dibanting. Seberapapun besar dan tinggi orang tersebut maka akan semakin mudah. Ya memang semakin besar dan tinggi orang maka akan semakin mudah untuk dibanting. Nah yang paling susah adalah membanting orang yang cebol namun tenang saja, dalam Judo banyak sekali teknik untuk membantinng lawan.

Kalau teknik membanting lawan dikombinasikan dengan teknik tendangan, pukulan, kuncian dan teknik pematah tulang maka hal tersebut akan menjadi teknik yang mematikan. Tapi hati-hati ya memakai teknik ini karena kalau sala jaman sekarang urusannya adalah dengan polisi.
Enaknya jadi judoka atau pejudo adalah badan pasti keras, kencang namun lentus. Disinilah perbedaan judo dengan beladiri yang lain. Kelenturan dan kekuatan tubuh adalah milik para Judoka. Kalau yang lain semakin keras dan semakin kaku, sedangkan judoka semakin keras badan semakin lentur pula badan.

Awal terciptanya judo adalah ketika pendiri judo, Mater Jigoro Kano harus berhdapan dengan musuhnya yang mempunyai berat badan beberapa kali lipat dari Master Jigor Kano dan pertandingan tersebut dilakukan didepan umum. Kalau mengandalkan kekuatan tubuh tentu saja akan kalah, maka dicarilah teknik yang efektif untuk mengalahkan lawan yang beratnya beberapa kali lipat dan akhirnya terciptalah teknik bantingan yang seperti roda. Karena merasa menang bobot tubuh dan besar tentu saja hal tersebut digunakan untuk menyerang lawan. Namun disinilah kelemahannya dan bisa digunakan oleh Master Jigoro Kano. Hanya dengan satu kali bantingan maka pertandingan tersebut finish. Selanjutnya Master Jigoro Kano semakin tertarik mempelajari teknik-teknik bantingan yang ajaib.
judo, judoka, olah raga judo, master jigoro kano
olah raga judo


Yang jadi masalah sekarang adalah para Judoka yang terlalu terpaku pada teknik-teknik dasar dan tidak bisa mengaplikasikannyapada pertarungan yang sesungguhnya, misalnya tarung bebas. Banyak para judoka yang kalah karena ilmu judo yang mereka kuasai tidak benar-benar mereka pahami inti sari dan hakikatnya sehingga mereka sering kalah oleh beladiri yang lain.

Kalau mereka belajar dari bagaimana Master Jigoro Kano menggunakan teknik judo yang baik, seberat apapapun lawan walaupun dia sudah master juga, pasti bisa mengalahkan mereka.

Apa itu judo? Secara mudahnya adalah bila anda lihat ranting yang keci dan ketika semakin banyak salju yang menumpuk diatas ranting maka ranting tersebut akan lentur sehingga salju-salju tersebut turun ke tanah dan rantingnya sendiri kembali ke semula, sedangkan beladiri yang lain ibaratnya ranting yang ditindihi oleh salju-salju sampai berat. Karena beratnya dan tidak kuat menahan salju-salju tersebut maka ranting tersebut patah. Ranting tersebut masih hidup karena masih kuat menahan beban. Sedangkan ranting judo berapapun berat salju yang menimpanya maka dia akan tetap hidup. Begitulah judo seharusnya.Judo itu tidak pernah getas. Judo itu lembut, lentur, berapapun dan sehebat apapun masalah, Judo akan tetap hidup karena Judo tidak pernah menyerap tenaga lawan tapi meneruskan tenaga lawan.

Olah raga judo itu benar-benar nikmat, pertama kali badan sakit-sakit namun setelah itu ketagihan karena badan jadi semakin enak, peredaran darah lancar, kuat dan lentur. Olah raga judo sanga cocok untuk anda yang bertubuh kecil, perempuan atau siapapun yang lemah. Silahkan rasakan sendiri manfaatnya.

2 komentar:

  1. melihat gambarnya, bisa membanting orang semacam itu, sepertinya olah raga ini hebat juga.
    sejarah bola basket

    BalasHapus